Disclaimer & About Me
Hai.. Perkenalkan, namaku Winda Aulia Saad atau biasa disapa dengan nama Aulia, atau Lhia juga boleh :D
Btw, lama juga nih nggak cerita-cerita tentang blogku yang satu ini.
Awal aku nulis di blog ini sekitar tahun 2011 lalu niatnya cuma pengen berbagi tulisan aja. Pada artikel-artikel pertama yang aku posting juga JUJUR hasil dari copas-an dari web lain. Hehe ngaku xD namanya juga masih blogger pemula, gpp toh! Selain itu ada beberapa cerpen karyaku juga.
Sekitar bulan tahun 2011 lalu, aku mulai mencoba untuk posting dan share gambar not angka lagu yang sebelumnya udah aku tulis dan scan sendiri. Judul lagunya dari Ungu. Dan ternyata responnya lumayan bagus juga. Barulah setelah aku posting not angka lagu CJR (yang saat itu masih Coboy Junior), blog ini pun mulai rame pengunjung. Yeay!
Beberapa hari setelahnya, di postingan not angka terdapat beberapa komentar yang ingin request not angka dengan lagu-lagu lainnya. Aku yang awalnya cuma iseng posting dan ngeshare not angka pun mulai rajin nulis-nulis not lagu dan memasukan gambar hasil scannya di postingan blog.
Dan, ya seperti itulah sampai sekarang ini. Alhamdulillah, meski harus cukup bersusah payah menulis dengan pergelangan tangan yang kaku, aku bersyukur masih tetap bisa menulis dan berkarya. Terlebih jika tulisan itu juga bisa bermanfaat bagi orang lain, hal itupun sudah cukup membuatku semangat untuk terus mencari dan menulis not angka dari lagu-lagu yang kusuka dan yang direquest para pengunjung blog ini.
Untuk lagu-lagunya. Kalo boleh jujur sih ya, sebenarnya aku nggak terlalu banyak tahu tentang lagu-lagu Barat, India, Arab, atau Jepang yang selama ini bisa dibilang cukup banyak direquest oleh para pengunjung blog dan juga teman-teman di facebook. Hanya beberapa lagu misalnya lagu-lagu Westlife, One Direction, Bruno Mars, dan beberapa artis lainnya yang pernah ataupun sering aku dengar dan sudah terbiasa dengan nada lagu dan musiknya.
Namun terkadang, aku juga mencoba untuk mencari not dari lagu yang bahkan belum pernah sekalipun aku dengar sebelumnya. Dan hasilnya? Karena keseringan dengerin lagunya akupun jadi tau nada dan juga musik dari lagu tersebut. :D Akupun hanya berusaha untuk tetap optimis, dan berharap semoga hasilnya cocok bagi mereka-mereka yang sebelumnya memang sudah hafal dengan lagunya.
Dan satu lagi yang mau aku jelasin di sini. Semua not angka yang aku posting di sini adalah "Real" dari hasil tulisanku sendiri. Aku scan, posting, dan share sendiri. Jadi kalau ada web lain selain blog ini, Lhia's Music Notes, ataupun blog Ost. Drama Korea, yang menyediakan konten-konten yang sama, artinya itu copas dari antara ketiga blog tersebut ataupun dari google image. Meski begitu aku nggak masalah juga sih, malah aku berterima kasih karena mereka udah ngebantu share not-not angka yang ada di blog ini. ^_^
Tetap semangat untuk berkarya. Apapun keterbatasan itu, jangan mudah menyerah untuk terus melakukan yang terbaik. Karena hasil tak akan pernah mengkhianati proses... :)
0 Response to "About Me"
Post a Comment
Apa komentarmu tentang catatan ini?